MENIT.CO.ID – Apakah kamu sedang mencari biodata Maria Theodore? Bila benar, temukan biodata Maria Theodore melalui artikel ulasan berikut ini.
Belakangan biodata Maria Theodore ramai dicari oleh warganet. Pasalnya, artis cantik ini dikabarkan memiliki hubungan spesial dengan striker Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan.
Maria Theodore merupakan seorang gadis berdarah Amerika Serikat. Ia juga seorang artis peran yang berasal dari Jakarta. Ia mengawali kariernya di FTV berjudul Cinta Jangan Kasih Kendor tahun 2018.
Dari FTV pertamanya, Maria mendapatkan cukup banyak tawaran berakting di berbagai judul. Bahkan ia juga sempat tampil di beberapa web series, mulai dari Live with My Ketos, My Ice Girl hingga Dating Queen.
Soal keyakinan, Maria Theodore menganut agama Kristen. Maria Theodore sendiri sempat menjalin hubungan asmara dengan aktor tampan bernama Jefri Nichol.
Kabar hubungan asmara mereka bahkan diungkapkan langsung olehnya lewat foto mesranya bersama bintang Dear Nathan tersebut.
Sayangnya, hubungan mereka tak berlangsung lama. Bahkan kini, gadis berusia 20 tahun ini digosipkan dekat dengan mantan pemain Persebaya FC tersebut.
Kedekatan keduanya ramai dibicarakan usai perempuan kelahiran 13 Desember 2002 ini datang ke Kota Solo untuk menonton laga Timnas Indonesia melawan Taiwan dan Turkmenistan dalam kualifikasi Piala Asia U-23.
Dalam kesempatan tersebut, Maria terlihat datang bersama Azizah Salsha, yang merupakan istri dari Pratama Arhan.
Menariknya, sempat muncul pula potret kebersamaan Marselino Ferdinan dan Maria sesaat sebelum pertandingan dimulai. Bahkan, Maria juga terlihat cukup akrab dengan ibunda Marselino, lantaran kepergok tengah ngobrol bareng.