Ducati dominan, Danilo Petrucci Teratas di Tes MotoGP Sepang

Danilo Petrucci

Menit.co.id – Penampilan luar biasa ditunjukkan Ducati pada hari terakhir tes Sepang, skuat Borgo Panigale menempatkan empat pembalapnya di posisi teratas.

Jalannya hari terakhir tes diawali pemecahan rekor lap milik Jorge Lorenzo tahun lalu oleh Maverick Vinales. Sang pembalap Yamaha menorehkan catatan waktu 1 menit 58,644 detik.

Tak lama berselang, Danilo Petrucci menggila dengan mematahkan catatan waktu Vinales, dan memuncaki sesi dengan 1 menit 58,239 detik, yang bertahan sampai sesi berakhir.

Posisi kedua ditempati rookie Francesco Bagnaia, juara dunia Moto2 musim lalu itu menorehkan waktu 1 menit 58,302 detik, selisih 0,063 dari Petrux.

Pembalap Pramac lainnya, Jack Miller, menguntit di posisi ketiga. Andrea Dovizioso melengkapi dominasi Ducati dengan mengisi posisi keempat.

Sementara itu, Vinales merosot menjadi posisi kelima. Pun demikian, pembalap Yamaha itu menjadi pembalap paling produktif sepanjang hari ketiga dengan 79 lap.

Cal Crutchlow menjadi pembalap Honda terbaik di posisi keenam, disusul Aleix Espargaro di peringkat ketujuh.

Franco Morbidelli dan Takaaki Nakagami menempati posisi delapan dan kesembilan, keduanya mengungguli Valentino Rossi di peringkat kesepuluh.

Menempuh 62 lap, The Doctor mencatatkan waktu 1 menit 59,155 detik. Terpaut 0,916 detik dari Petrux. Sementara itu, Marc Marquez, yang hanya membukukan 39 lap, mengisi slot ke-11 dengan catatan waktu terpaut 0,015 detik atas Rossi.

Runner-up dua hari awal, Alex Rins, turun 10 posisi menjadi peringkat ke-12. Meski demikian, pembalap Suzuki tersebut terhitung cukup produktif dengan total 75 lap, hanya kalah dari Vinales.

Untuk hari ketiga, hampir semua pembalap meningkatkan catatan waktunya. Tercatat 19 pembalap menorehkan laptime di bawah dua menit.

Dengan selesainya rangkaian tes Sepang, para tim dan pembalap tinggal memiliki tiga hari tes tersisa di Sirkuit Losail (23-25 Februari) sebelum balapan pembuka, MotoGP Qatar, 10 Maret mendatang.

[Motorsport]