Roti Thailand Viral, Begini Cara Membuat Roti Milk Bun

Roti Thailand Viral

MENIT.CO.ID – Pengguna media sosial sedang riuh terhadap kemunculan roti thailand viral di TikTok. Penasaran seperti apa roti viral bangkok? Simak selengkapnya.

Belakangan ini media sosial TikTok sedang diramaikan terkait konten video roti Thailan viral. Ini merupakan roti viral Bangkok yang cukup menarik perhatian warganet.

Roti Thailand viral di TikTok bernama Roti Milk Bun. Ini merupakan makanan yang di santap sejumlah influencer Tanah Air hingga Nagita Slavina.

Seperti namanya, milk bun merupakan roti lembut dengan rasa susu yang nikmat. Di Thailand sendiri, dessert ini dapat ditemukan di salah satu cafe yang berlokasi di Bangkok.

Begitu viral, kini jasa titip roti milk bun yang disebut-sebut sangat lezat tersebut pun tengah ramai di media sosial, tak hanya TikTok tapi juga sampai ke Instagram.

Bila tak sempat ke Thailand, Anda bisa mencicipi roti lezat ini dengan membuat sendiri di rumah. Caranya cukup mudah dan yang pasti tak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk ke Thailand.

Penasaran dan ingin tahu bagaimana cara membuat rotil milk bun? Bagi Anda yang penasaran dan ingin membuatnya, berikut ini cara membuat roti Thailan yang lagi viral di TikTok.

Resep Roti Thailand Viral

Berikut adalah resep roti Thailan viral bernama Milk Bun yang belakangan videonya sedang ramai muncul di media sosial TikTok:

Bahan-bahan yang diperlukan;

Adonan:

250 gr tepung terigu protein tinggi

185 ml susu

35 gr gula

3 gr ragi

3 gr garam

20 gr margarin

Tepung meizena

Susu bubuk

Gula halus

Cream chesse:

150 gr keju parut

140 ml susu UHT

50 whipping cream

100 ml air dingin

Cara Membuat Roti Thailan Viral

1. Masukan semua bahan kering ke dalam wadah. Aduk menggunakan mixer dengan speed rendah, sambil dimasukkan susu sedikit demi sedikit ;

2. Setelah membentuk adonan, tambahkan margarin sembari terus di-mixer. Lakukan hingga adonan kalis;

3. Diamkan adonan dan tutup dengan plastik wrap selama satu jam. Setelah satu jam, bagi adonan masing-masing menjadi 30/40 gram dengan timbangan;

4. Bulatkan adonan yang sudah ditimbang, susun di dalam loyang yang sudah diolesi margarin. Istirahatkan lagi adonan selama 30 menit;

5. Setelah sudah, taburi tepung meizena di atas adonan. Panggang dengan suhu 150-160 derajat celcius selama 35 menit;

6. Kemudian membuat cream cheese, campurkan susu dan keju ke dalam food processor, blend hingga halus;

7. Masak cream cheese sampai mengental. Kocok whipping cream dengan air dingin

8. Campurkan cream cheese ke dalam whipping cream, aduk hingga rata. Gunting bagian tengah roti yang sudah matang, lalu masukan cream cheese sebagai filling atau isian.

9. Terakhir, taburkan susu bubuk dan gula halus di atasnya. Roti milkbun siap disajikan.

Itulah tadi informasi tentang roti thailand viral bernama milk bun yang belakangan videonya sedang menjadi topik perbincangan para warganet di Indonesia.